Hari Ulang Tahun Perkawinan Semester I Tahun 2014 Umat Paroki Bongsari Semarang

Dalam rangka membangun paguyupan yang semakin selaras dengan teladan Para Rasul sebagaimana diungkap dalam Kisah Para Rasul  (4 ; 32-33) 4:32 Adapun kumpulan orang yang telah percaya itu, mereka sehati dan sejiwa, dan tidak seorang pun yang berkata, bahwa sesuatu dari kepunyaannya adalah miliknya sendiri, tetapi segala sesuatu adalah kepunyaan mereka bersama.4:33 Dan dengan kuasa yang besar rasul-rasul memberi kesaksian tentang kebangkitan Tuhan Yesus dan mereka semua hidup dalam kasih karunia yang melimpah-limpah.

Ada kurang kebih 72 pasang suami istri merayakan hari ulang tahun perkawinan, periode bulan Januari s.d Juni , perayaan syukuran dilaksanakan pada Sabtu, 12 Juli 2014, bertempat di halaman  Gereja St. Teresia Bongsari Semarang, sebelumnya dilaksanakan perayaan ekaristi yang dipimpin oleh Rm R.Maryono, SJ.
 Suasana Syukuran Perayaan HUP Tahun 2014 
( foto bawah yang sedang dansa - Cak Ros yang menikmati kegembiraan  )
Penyelenggaran Syukuran perayaan pesta hari perkawinan semester Pertama Tahun 2014 ini adalah Lingkungan Lukas wilayah Cabean dengan tema "Menjadi Perkawinan yang Sakramental "
Selamat  kepada seluruh Pasutri yang berulang tahun...... semoga semakin tambah cinta dan kasihnya dalam membangun bahtera rumah tangganya.

Selamat juga kepada panitia yang telah mempersiapkan pelaksanaan kegiatan HUP Tahun 2014.....

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pelantikan Anggota Baru THS THM Stasi BSB Semarang

Pastor Paroki Baru di Paroki St. Theresia Bongsari Semarang

Sosialisasi Pelaksanaan Pendataan Anggota CU Pelita Usaha